Wednesday, December 2, 2009

Ari Muladi Dicecar Belasan Pertanyaan...

Ari Muladi mulai diperiksa tim penyidik dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Ari Muladi, tiba di Gedung KPK, Jalan Rasuna Said, Kuningan, Jakarta, sekitar pukul 14:40, didampingi tim pengacara, di antaranya Sugeng Teguh Santoso dan Petrus Salestinus.

Menurut Teguh Santosa, tim pengacara ikut mendampingi Ari sekaligus untuk mengklarifikasi pemanggilan kliennya terkait laporan Tim Pembela Suara Rakyat Anti Kriminalisasi, yang sebelumnya meminta KPK segera memeriksa Anggodo Widjojo, adik kandung Anggoro Widjojo, pemilik PT Masaro yang jadi buronan KPK. "Atau Pak Ari Muladi dipanggil setelah berkas Anggodo Widjojo dilimpahkan dari Mabes Polri ke KPK," jelas TeguhJuru Bicara KPK Johan Budi menjelaskan, pemeriksaan Ari Muladi terkait kasus suap yang melibatkan Anggodo Widjoyo. "Hari ini pemeriksaan dimulai dengan meminta keterangan Ari Muladi dulu. Kan ada tahapan-tahapannya," jelas Johan.


Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa kembali Ari Muladi dalam kasus dugaan percobaan penyuapan oleh Anggodo Widjaya di Jakarta, Selasa (1/12). Selama sembilan jam penyidik KPK menghujani Ari dengan 17 pertanyaan, berkaitan dengan kronologi penerimaan uang dari Anggodo dan pembuatan berita acara pemeriksaan (BAP).

Dalam kesempatan itu, penyidik juga memperdengarkan rekaman percakapan antara Ari, Anggodo, dan seorang penyidik yang berdurasi enam menit. Rekaman ini adalah bagian dari penyadapan KPK yang sempat diperdengarkan di sidang Mahkamah Konstitusi. Pemeriksaan ini adalah lanjutan dari pemeriksaan yang dimulai sejak Kamis pekan silam

0 comments:

Post a Comment

 

web lainya

About Me

My photo
surabaya, jawa timur, Indonesia

Yang ngeliat blogku.....

Support By

Banner Link Sobat



kata-irhamna


Valliant

Traffic



© 3 Columns Newspaper Copyright by News | Template by Blogger Templates | Blog Trick at Blog-HowToTricks